Anime | J-Pop | Ayumi Hamasaki | Books | Movie | Game | Music | Soundtrack ----------------------------------------------------

Selasa, 16 Oktober 2007

Movie - Disney's Brother Bear 2 (2006)


Directed by : Ben Gluck

DUrasi : 73 Menit

Film sekuel dari Brother Bear! Film ini bercerita tentang cinta, dimana setelah kamu mencitai seseorang, they'll be in our heart forever... Dimulai dari pernikahan Nita, teman masa kecil kenai yang tidak direstui oleh Roh Agung. Nita harus membakar jimat yang dulu pernah diberikan Kenai saat kecil. Akhirnya Nita yang diberi kemampuan oleh Roh Agung untuk bisa berbicara dengan binatang mencari Kenai. Saat kenai mengetahui bahwa Nita akan membakar jimat itu, Kenai tidak ingin sama sekali. Namun akhirnya mereka tetap pergi ke air terjun itu. Selama perjalanan, Koda merasa Kenai sudah tidak memperhatikannya lagi, sampai akhirnya Koda mendengar percakapan dengan Nita bahwa Kenai merindukan untuk kembali menjadi manusia juga. Koda yang menginginkan kebahagiaan Kenai, pergi melarikan diri. Namun Kenai, sebagai kakaknya, mencari Koda karena sayang sekali dengannya. Akhirnya, setelah Nita membakar jimat itu, Nita tetap tidak bisa menikahi Atka, karena ia mencintai Kenai. Akhirnya ia meminta Roh Agung untuk mengubahnya menjadi beruang.

Recommended Song : Feels Like Home, Welcome This Day

Story 8/10
Story Develop 9/10
In-Depth Character 8.5/10
Ending 9/10
Visual Effect 8/10
Soundtrack 7/10
Sound Effect 7/10

OVERALL 8/10

Sabtu, 13 Oktober 2007

Music - Inori ~You Raise Me Up~


Opening theme single dari Romeo X Juliet. Mungkin kalian pernah mendengar judulnya? Ya benar, ini adalah lagu kristiani terkenal yang diciptakan oleh Brendam Graham, dinyanyikan oleh Josh Groban dan di Indonesia sendiri dinyanyikan ulang oleh Samuel AFI. Lagu ini menjadi opening song dari anime terbaru produksi Gonzo (yang sekarang sudah tamat) berjudul Romeo X Juliet. Lena Park menyanyikan lagu ini sangat baik, bahkan menurut saya ini adalah aransemen paling luar biasa dari lagu You Raise Me up yang pernah ada. Terutama di bagian bridge setelah verse kedua. Musik ini bisa memberikan rasa tenang dimanapun juga.
Inori berarti doa, lagu ini menggambarkan doa Juliet yang meminta Romeo untuk terus berada di sisinya. Seiring dengan berjalannya waktu. Lagu pertama dalam CD ini adalah veris yang digunakan dalam openingnya. Dan lagu kedua menyanyikan versi inggris full version namun dengan aransemen yang sama. Track ketiga adalah versi instrumental (untuk yang suka karaoke mungkin?). CD Single seharga 1000 yen (-/+ Rp. 78.000,-) yang layak untuk dibeli!!!!

Tracklist
1. Inori ~You Raise Me Up~
2. You Raise Me Up (English Version)
3. Inori ~You Raise Me Up~ (Instrumental)

Kamis, 11 Oktober 2007

Movie - Disney's Mulan (1998)

Directed By : Barry Cook and Tony Bancroft

Kembali ke suatu era di cina dimana perempuan tidak dihargai sama sekali. Bermula dari kecerobohan Fa Mulan ketika ia harus menghadapi perjodohan yang harus dihancurkan olehnya. Setelah kejadian yang mempermalukan keluarganya itu, tiba-tiba muncul prajurit dari kekaisaran yang memanggil ayahnya untuk maju berperang. Karena sayang dengan ayahnya, Mulan pergi diam-diam dari rumahnya menuju kamp prajurit dengan menggunakan seragam tempur ayahnya dan menyamar menjadi lelaki.
Walaupun pada akhirnya mereka bisa mengalahkan prajurit Hun, kemenangan tersebut harus dibayar dengan terbukanya kedok Mulan sebagai wanita. Mulan, yang merasa dirinya pergi untuk kebaikan orang lain dan untuk mencari identitas dirinya dan juga supaya ia bisa jujur dengan dirinya sendiri pun merasa terpukul atas kejadian itu. Namun ternyata prajurit Hun belumlah mati semua, mampukah Mulan menghentikan mereka? apakah akhirnya Mulan bisa diterima dan membawa kehormatan bagi keluarganya?

Recommended Song : Be A Man, True To Your Heart, Reflections.

Animation Quality 7/10
Character Design 7/10
Music 7/10
Story Development 8/10
Opening 7/10
Ending 8/10
OVERALL 7.5/10

Movie - Disney's Tarzan (1999)




Directed by : Chris Buck and Kevin Lima

Film yang diadaptasi dari cerita Edgar Rice Burroughs ini bercerita tentang Tarzan (yang aku rasa semua sudah tahu siapa Tarzan itu, tapi maaf, kali ini bukan Tarzan-X ataupun Tarzan Srimulat ^^;). Film kartun Disney yang dibuat tahun 1999 ini memiliki kualitas animasi yang luar biasa di masanya (dan aku rasa juga sangat baik apabila untuk ditonton tahun-tahun ini), dikarenakan saat adegan Tarzan bergelantungan di pohon, disney menggunakan aktor skateboard yang ditangkap untuk screen cap animasinya. Dengan musik yang dibuat oleh Phil Collins dan Mark Manchina membuat suasana hutan dalam film ini semakin WAH!!
Bermula dari hancurnya kapal milik orangtua Tarzan, mereka yang selamatpun membuat rumah diatas pohon. Sementara itu, keluarga gorila Kala dan Kerchak masih bersedih karena anak mereka satu-satunya dibunuh oleh Sabor, macan tutul betina yang kejam. Disaat mereka masih berpindah tempat, Kala menemuka rumah pohon itu dan memeriksa isinya. Namun ternyata orangtua Tarzan sudah dibunuh oleh Sabor sehingga ia harus tinggal sendiri. Kala yang memiliki rasa kasih yang tinggi pun merawat Tarzan seperti anaknya sendiri. Walaupun Kerchak tidak bisa menerima ia sepenuhnya. Tahun berganti tahun, Tarzanpun tumbuh semakin besar. Penolakan terhadapnya masih saja terus berjalan, bahkan ia harus melakukan sesuatu yang gila supaya bisa diterima diantara Terkina, Tantor para teman-temannya. Akhirnya, ia bertemu dengan Jane, Clayton dan ayahnya. Apakah akhirnya Tarzan bisa diterima oleh kedua dunia yang sebelumnya menolaknya? Saksikan film ini!!


Recommended Song : Two Worlds, Son of Man, Trashin' The Camp, You'll Be In My Heart.

Animation Quality 8/10
Character Design 8/10
Music 8/10
Story Development 7/10
Opening 7.5/10
Ending 9/10
OVERALL 8/10

Soundtrack - Crisis Core FFVII Theme [ayaka - Why]










Crisis Core Final Fantasy VII Ending Theme (Ayaka - why)

Ayaka - Why / Clap & Love [w/ DVD, Limited Release]
Catalog No.: WPZL-30064
Format: CD
Number of discs : 2
Release Date: 2007/09/12
Price: 1714yen (1800yen)

Game terbaru Crisis Core Final Fantasy VII memiliki Theme Song yang berjudul Why dan dinyanyikan oleh Ayaka. Lagu ini muncul di saat ending, yaitu saat dimana Zack meninggal dan ia diangkat masuk menuju aliran Lifestream.

CD Single ini dirilis dalam 3 versi. Versi Limited bonus DVD memuat Promo Video "Why" dan Promo Video "Why" dengan Full CG Crisis Core FF7. DVD Bonus ini region 2 dan tidak ada subtitle sama sekali. Versi Limited Edition biasa memberikan bonus Stiker Crisis Core FF7 dan kover alternatif. Versi biasa hanya memuat single Clap&Love/Why.

Why adalah lagu dari sudut pandang orang pertama untuk mengerti orang kedua. Lagu ini menggambarkan bagaimana Cloud bisa mengerti Zack, tokoh utama game ini. Lagu ini menggambarkan kebebasan. Orang di lagu ini sudah benar-benar bebas namun ia memilih untuk mengikat diri dengan masa lalunya. Kebebasan memiliki resiko seperti halnya layang-layang, ia terbang bebas tanpa ikatan namun pada akhirnya ia hancur karena angin tersebut. Lagu ini sangat melankolis dan cukup emosional, sangat pas dengan Zack dan Cloud pada akhir Crisis Core karena lagu ini juga menggambarkan harapan yang ada pada diri Cloud....

Movie - Disney's Mulan 2 (2005)


















Directed By :
Darrell Rooney and Lynne Southerland

Legenda indah tentang Mulan berlanjut pada film yang terbaru. Pahlawan wanita yang jelita dan berani ini kembali - bersama pelindung kocaknya naga Mushu dan beberapa teman barunya - dalam sekuel film klasik orisinil Disney.
Mulan yang tangguh sangat terkejut saat Jenderal Shang meminangnya, namun kejutan itu barulah awalnya. Mushu menghalangi rencana eprnikahan mereka dengan mencoba memisalhkan pasangan itu agar ia tetap dapat menjadi naga pelindungnya. Petualangan mereka bertambah saat Mulan dan Shang harus mengawal 3 orang putri raja menyusuri china untuk dinikahkan. Saat Mulan tahu ketiganya ternyata enggan menikah, ia mengambil keputusan yang berani yang akan mengubah sejarah.
Ikuti canda dan ketegangan Mulan 2 - animasi dongeng klasik khas Disney terbaru - menampilkan musik terbaru, komedi, dengan kisah ketegaran dan persahabatan.

Overall Rating 8/10

Music - Victory (Bond)














Pernah nonton acara PESTA di Indosiar?? Yuph!! Ini lagu yang sekarang nempel terus di kuping saiia... Gila, kombinasi String Quartet yang keren banget deh...

Klo ada yang maw coba denger, coba download midinya di :
http://www.geocities.com/asemprjohor/VictorySeqbyHassim.mid

Overall Rating : 8/10

Rabu, 10 Oktober 2007

Movie - Disney's Brother Bear (2003)


Directed by : Aaron Blaise and Robert Walker


Film ini menceritakan tentang kisah 3 orang kakak beradik bernama Sitka, Denahi dan Kenai. Kenai, yang sudah mencapai usianya, akhirnya menerima sebuah totem yang melambangkan kedewasaannya. Ia menerima totem berbentuk beruang yang melambangkan kasih sayang. Setelah upacara itu, Kenai yang lupa mengikatkan ikan yang diambilnya di sungai mengejar beruang yang mencuri ikan tersebut, namun hal itu malah membuat kematian Sitka, sang kakak tertua. Kenai yang dipenuhi dendam pun mengejar beruang tersebut dan berhasil membunuhnya. Namun para roh agung berkehendak lain, ia pun berubah menjadi beruang dan harus mencapai puncak gunung dimana para roh bersemayam. Selama perjalanan, ia bertemu dengan Koda, beruang kecil cerewet yang ternyata adalah anak dari beruang yang dibunuhnya. Koda yang membutuhkan kasih sayang dari orang tuanya pun menganggap Kenai sebagai kakaknya sendiri. Mereka pun bertualang bersama untuk pergi ke gunung tersebut. Akhirnya Kenai yang mengetahui siapa Koda sebenarnya, mulai bercerita mengapa ia bisa menjadi beruang. Koda tidak bisa menerima kenyataan itu dan akhirnya ia pergi meninggalkan Kenai dan merasa tidak butuh seorang kakak. Setelah perjuangan yang menyakitkan, akhirnya Kenai berhasil mencapai gunung itu, namun Denahi yang tidak mengetahui nasib Kenai mengejar dan berusaha membunuh Kenai dalam bentuk beruang. Koda pun akhirnya mengejar dan melindungi Kenai. Akhirnya Kenai memilih untuk tetap menjadi beruang supaya bisa menjaga Koda sebagai adik angkat barunya (dan pada bagian inilah saya menangis luar biasa...)
Film animasi disney ini memiliki alur yang sangat baik, adegan pertarungan yang cekap namun cukup menegangkan. Ditambah tokoh kedua ekor rusa bodoh yang menghibur. Film ini cocok untuk menjadi hiburan seluruh keluarga.

Recommended Song : on My Way

Animation Quality 7.5/10
Character Design 7/10
Music 8/10
Story Development 9/10
Opening 7/10
Ending 9/10
OVERALL 8/10

Selasa, 09 Oktober 2007

Movie - Disney's The Three Musketeers (2004)
















Directed By : Donovan Cook

Film ini memiliki kisah yang menekankan pada persahabatan Goofy yang bodoh, Donald yang pengecut, Mickey yang pintar namun tidak memiliki tubuh yang tinggi. Walaupun fisik, sifat dan kemampuan mereka berbeda-beda, hal tersebut tidak menghalangi hubungan persahabatan mereka sama sekali. Bersama mereka melakukan, tidak ada yang bisa menghalangi niat mereka untuk terus bersama.

Sungguh kisah yang menarik untuk disimak. Digarap dengan kualitas grafik 2D yang cukup bagus di tahun 2004 dan musik yang menurut saya 'bagus' karena theme song disini mengadaptasi dari musik klasik yg sudah ada.

Overall Rating 7/10

Sabtu, 06 Oktober 2007

Book - Deception Point (Titik Muslihat)

Deception Point (Titik Muslihat)
Written by : Dan Brown

Tokoh sentral dalam buku ini adalah Rachel Sexton, seorang gister kepala (gister: staff yang bertugas menganalisa data dan laporan yang rumit dan kemudian membuat intisarinya untuk kemudian menjadi bahan intelijen) di National Reconnaissance Office (NRO), yang bertugas sebagai penghubung intelijen ke Gedung Putih. Meskipun demikian, ia juga adalah putri dari Senator Sexton yang tengah melakukan kampanye untuk maju ke pemilihan Presiden Amerika Serikat.

Kisah, sebagaimana buku-buku Dan Brown lainnya yang telah saya baca, diawali dengan suatu pembunuhan tanpa kejelasan motif, separuh data tersembunyi, dan identitas yang mengambang. Kisah berlanjut ketika satelit baru NASA menemukan sebuah objek amat berharga yang terkubur 300 kaki di dalam lapisan es Arktika saat NASA tengah mendapat kecaman dan hujatan dari pesaing pemilu Presiden Amerika Serikat - Senator Sexton. Penemuan tersebut akan membawa NASA lepas dari lilitan kesulitan, kecaman, dan hujatan sehubungan dengan performa NASA yang memburuk. Penemuan yang akan membawa kemenangan dan memberikan dampak yang sangat besar bagi sejarah umat manusia, kebijakan ruang angkasa Amerika Serikat, dan pemilihan presiden mendatang.

Untuk melakukan verifikasi kebenaran data penemuan tersebut, Presiden Amerika Serikat mengirimkan Rachel, putri pesaingnya sekaligus analis data intelijen, dan 4 ilmuwan lainnya yang tidak terkait dengan pemerintahan ke dataran es tersebut. Di tengah kegemilangan dan kesuksesan penemuan serta verifikasi yang memberikan indikasi positif tentang keakuratan data penemuan, satu demi satu fakta-fakta baru bermunculan yang justru menentang kebenaran data penemuan.

Sebelum Rachel dapat menghubungi Presiden, ia diserang sekelompok pembunuh mematikan, grup elit pasukan khusus, yang hanya bisa dikendalikan oleh segelintir orang dengan kekuasaan tinggi - pengendali misterius, yang akan melakukan apapun untuk menyembunyikan kebenaran - sebuah muslihat yang menggemparkan dunia!

rVn-Musikindo

Japanese CD for sale : http://rvn-musikindo.blogspot.com rVn-Musikindo official site : http://rvn-musikindo.web.id